masukkan script iklan disini
Sudah panjang lebar saya menjelaskan tentang TWRP, sekarang saya yakin anda sangat ingin mempergunakannya bahkan mungkin tidak sempat lagi membaca penjelasan saya di atas tadi... ngaku sajaa.... hehehe
Begini Cara Install TWRP non UBL Redmi Note 3 Pro [Kenzo] MIUI versi 7, 8 dan 9
Tututorail ini terinspirasi dan usul dari seorang sahabat miuipedia via email @sanur aji yang kemaren kesulitan mengatasi TWRP yang berujung minta password atau Kenzonya yang meminta password padahal tidak mengaktifkan security password dan sekarang baru sempat saya mempostingnya.
Sebenarnya trick ini sudah saya pergunakan sebelumnya dengan sukses hanya saja pertimbangan harus download versi ROM Fastboot yang ber-Giga-Giga Bit.
Karena hal itu saya memutuskan hanya mengambil sebagian dari file ROM Fastboot tersebut, contoh seperti trick install TWRP pada Redmi Note 3 Pro [Kenzo] MIUI update 8.2.2.0, 8.2.3.0 dan 8.2.4.0.
Untuk Persiapan :
- Siapkan kompi BerOS Win 7, 8 (8,1), 10 atau yang terbaru
- Kabel data Xiaomi atau yang berkualitas baik
- Download dan Install MiFlashtool
- Download TWRP non UBL support MIUI 7, 8 dan 9 | password : www.miuipedia.com
- Download ROM Fastboot Redmi Note 3 Pro [Kenzo]
Catatan Penting :
Sebelum melakukan proses dengan trick ini disarankan untuk melakukan backup data penyimpanan internal terlebih dahulu karena kita proses ini sama seperti flash ROM Fastboot.
Pastikan terlebih dahulu driver smartphone Xiaomi berjalan dengan baik, apabila bermasalah install terlebih dahulu driver Qualqomm atau Mi PCSuit agar nantinya berjalan dengan baik, anda dapat mendownloadnya disini.
Kemudian ekstrak hasil download ROM Fastboot dan TWRP suport MIUI 7 dan 8, setelah Anda ekstrak lakukan penggabungan antara kedua buah file tersebut dengan cara copy - paste (replace) isi file dari TWRP ke dalam folder "images" yang ada pada ROM fastboot.
Setelah selesai matikan terlebih dahulu smartphone anda, setelah itu barulah dilanjutkan dengan menekan kombinasi tombol volume bawah + tombol power bersamaan, setelah itu akan muncul MIUI BUNNY itu berarti smartphone sudah berada mode fastboot dan hubungkan devices ke komputer menggunakan kabel data.
Berhubung smartphone masih dalam keadaan "LOCK BOOT LOADER", maka anda harus menjadikan smartphone dalam mode “EDL” caranya gunakan Tool Mipedi ToolKits Kenzo untuk mempermudah beralih ke mode EDL.
Apabila sukses smartphone kenzo akan berada pada "EDL mode" yang ditandai dengan layar blank dan lampu indikator berwarna merah berkedip-kedip.
Kalau sudah mengerti lanjutkan langkah-langkah berikut ini.
cari lokasi folder file ROM fastboot yang telah dikombinasikan tadi dengan dengan cara mengklik "select" hasil dari ekstra tadi, Sudah ditemukan...?
Lanjutkan mengklik “refresh” biasanya akan muncul serial port "COMXX" dalam mode EDL, dan kemudian lihat pada posisi bawah metode flashtool gunakan opsi "Flash All and Lock / Clear All and Lock" lanjutkan dengan mengklik “Flash” pada MiFlashtool.
Tunggu beberapa saat proses berlangsung.....sehingga nantinya status pada Miflashtool menjadi "success"
Kalau sudah sukses, lepaskan kabel data yang terhubung, anda dapat langsung beralih ke mode Recovery TWRP dengan cara menekan terlebih dahulu tombol volume atas kemudian barulah menekan tombol Power atau anda dapat menyalakan kembali smartphone seperti biasanya tunggu hingga smartphone berjalan seperti biasanya, setelah kenzo berjalan normal baru beralih ke mode recovery TWRP.
Oh... iya apabila nantinya ternyata TWRP tidak bekerja dengan baik atau ternyata recovery masih seperti bawaan dari Xiaomi anda dapat menggunakan MiPedi Tool Kits pada menu yang ke 3.
Peringatan :
Saya tidak merekomendasikan trick ini bagi yang awam tentang oprak sistem android. Segala resiko selama proses flashing/install ditanggung pengguna yang ingin sukses melakukannya !!!
Demikian semoga bermanfaat... Goodluck..... Bantu saya mengembangkan website ini menjadi lebih baik lagi, semakin banyak di share semakin banyak yang terbantu, semakin semangat saya menulis artikel hehe dan jangan lupa untuk tinggalkan komentar apabila tutorial ini bermanfaat bagi anda.